Kopi Kenalan: Ngemil Green Tea Cheesecake Sambil Menyeruput Es Kopi Susu

Bogor - Mau nongkrong asyik sambil nyobain es kopi susu kekinian di Bogor? Kopi Kenalan patut jadi pilihan. Ada juga cheesecake dan mac n cheese untuk teman ngemil.

Kopi Kenalan by Imah Nini populer di kalangan anak muda Bogor. Coffee shop ini sebenarnya berpusat di Jalan Bangbarung, namun Imah Nini punya gerai kedua di Jalan Sancang yang lebih fokus pada kopi dengan mengusung nama Kopi Kenalan.

Kopi Kenalan: Ngemil <i>Green Tea Cheesecake</i> Sambil Menyeruput Es Kopi SusuFoto: dok. detikFood

Seperti halnya di Imah Nini yang merupakan bahasa Sunda dari 'rumah nenek,' suasana vintage begitu terasa saat memasuki Kopi Kenalan. Ada beragam pajangan setrika, radio, mesin tik hingga telepon kuno.Tak ketinggalan piano 'jadul' di salah satu sudut ruangan berikut pajangan dinding yang memperlihatkan iklan-iklan zaman dahulu. Suasana vintage ini makin unik karena diberi sentuhan asri. Ada banyak pot tanaman hijau di dalam ruangan Kopi Kenalan.

Nah, di ujung ruangan, pengunjung bisa melihat aksi barista meracik kopi sekaligus memesan menu langsung di kasir. Menu andalan di sini tentu saja minuman kopi berbasis espresso. Bisa juga memilih teknik penyeduhan manual mulai dari Syphon sampai V60.

Kopi Kenalan: Ngemil <i>Green Tea Cheesecake</i> Sambil Menyeruput Es Kopi SusuFoto: dok. detikFood

Untuk camilannya tersedia mac n cheese, quesadilla, cireng crispy dan risol platter. Ada juga baked rice pada kategori menu utama dan ragam dessert seperti cheesecake dan apple pie.

Kami tak melewatkan Paket Kopi Donat (Rp 34.000), Mac n Cheese (Rp 35.000) dan Pizza Meat Lover (Rp 65.000) saat ke sini. Kopinya sendiri berupa es kopi susu kekinian bernama Kopi Kenalan yang populer di kalangan anak muda Bogor.

Dalam cup plastik bertuliskan Kopi Kenalan, es kopi susu ini berwarna cokelat muda dengan tekstur cukup kental. Kopi Kenalan menggunakan house blend dari biji kopi Simalungun dan Bali.

Kopinya terasa meski rasa asam dan pahitnya tidak terlalu kuat. Makin enak saat dipadukan susu yang memberi sentuhan manis creamy. Menyeruput es kopi susu dalam jumlah banyak pun jadi tidak eneg.

Donat yang jadi pendamping kopi adalah donat kampung. Adonannya juga diracik dari kentang dengan taburan gula halus. Empuk manisnya donat sangat pas melengkapi es kopi susu.

Kopi Kenalan: Ngemil <i>Green Tea Cheesecake</i> Sambil Menyeruput Es Kopi SusuFoto: dok. detikFood

Kami juga tak melewatkan green tea cheesecake yang jadi favorit di Kopi Kenalan. Sepotong kue keju ini tersusun dari tiga bagian. Paling bawah adalah sponge cake, di atasnya krim keju lalu ditaburi bubuk teh hijau dan satu skop es krim vanilla.

Sponge cake-nya tidak terlalu lembut dengan rasa manis ringan. Berpadu enak dengan krim keju yang gurih ringan. Paling pas menyuapnya bersamaan dengan es krim vanilla yang manis lembut. Pencinta green tea pasti suka dengan aroma dan sentuhan rasa pekat khas teh hijau pada dessert ini.

Kopi Kenalan: Ngemil <i>Green Tea Cheesecake</i> Sambil Menyeruput Es Kopi SusuFoto: dok. detikFood

Penasaran dengan yang gurih, mac n cheese jadi pilihan tepat. Makaroni dipanggang bersama saus keju plus susu. Di dalamnya ada butiran daging giling. Rasa gurih kejunya enak meski tak terlalu istimewa.

Oh ya, Kopi Kenalan juga punya pizza Meat Lover yang cocok dimakan beramai-ramai. Menu yang cukup lama dibuat ini terdiri dari 8 potong. Adonan pizzanya cenderung tipis namun tidak renyah, sepertinya menggunakan adonan siap pakai.

Kopi Kenalan: Ngemil <i>Green Tea Cheesecake</i> Sambil Menyeruput Es Kopi SusuFoto: dok. detikFood

Topping pizzanya berupa irisan sosis, daging cincang dan keju mozzarella yang cukup meleleh. Rasa pizzanya enak dan cukup memuaskan sebagai teman ngopi di sore hari.

Kalau melintas di Bogor, Kopi Kenalan sangat cocok dijadikan tempat nongkrong. Bisa juga sekadar membeli es kopi susu untuk dibawa pulang. Mampir, yuk!

Kopi Kenalan by Imah Nini
Jl. Sancang No. 7B, Bogor
Telepon: 087874501129 (adr/odi)

Related Posts :

0 Response to "Kopi Kenalan: Ngemil Green Tea Cheesecake Sambil Menyeruput Es Kopi Susu"

Posting Komentar