Asinan Rika: Slurpp! Asam Segar Asinan 'Wara Wiri' Plus Rujak Kacang Mete

Jakarta - Pencinta asinan bisa cicip asinan segar alami di sini. Pilihan buahnya banyak, dari strawberry hingga kiwi yang asam enak!

Asinan buah selalu berhasil segarkan mulut. Jika malas keluar rumah mencarinya, ada asinan buah yang bisa dibeli online melalui Instagram atau situs market place. Salah satu yang banyak peminatnya adalah Asinan Rika.

Di Instagram, Asinan Rika punya lebih dari 37.000 followers. Menu andalannya asinan buah dengan beragam pilihan paket. Meski begitu, pembeli juga bisa pesan asinan dari satu jenis buah saja.

Asinan Rika: Slurpp! Asam Segar Asinan 'Wara Wiri' Plus Rujak Kacang MeteKemasan Asinan Rika (Foto: dok. detikFood)

Ada sekitar 16 buah yang ditawarkan Asinan Rika, mulai dari jambu air, jambu kristal, salak, pepaya, mangga, nanas, bengkuang, belimbing, jeruk sunkist, jeruk Bali, anggur, lengkeng, strawberry, kiwi, kedondong, hingga apel. Kalau tak mau repot pilih, bisa langsung melirik paket Asinan Rika.

Nama paketnya unik-unik seperti Jambak, Bejek, Buaya, Pintar, Angker, Wara Wiri, Peluk dan Minder. Tiap nama paket tersebut menunjukkan komposisi buah di dalam asinan. Jambak, misalnya, kepanjangan dari jambu kristal, salak, nanas, mangga dan bengkoang.

Tiap paket ini tersedia dalam ukuran M dan L. Bisa juga pilih tingkat kepedasannya dan menambah topping seperti kiamboy, kismis, kacang atau bahkan kuah asinannya.

Lewat situs market place ternama, kami memesan Paket Buaya M (Rp 35.000) Level 1, Paket Wara Wiri M (Rp 40.000) Level 2, dan Rujak Rika (Rp 45.000) Level 3. Pesanan diantar melalui jasa pengiriman ojek online dan memakan waktu sekitar 2-3 hari.

Asinan Rika: Slurpp! Asam Segar Asinan 'Wara Wiri' Plus Rujak Kacang MeteAsinan Rika dikemas rapih dalam plastikFoto: dok. detikFood

Kemasan Asinan Rika terlihat rapih, berupa cup plastik dengan stiker penanda di atasnya. Tertulis juga beragam informasi seperti "All Natural", "Homemade," dan "Made Daily."

Dari keterangan itu bisa disimpulkan Asinan Rika membuat sendiri produk asinannya. Kesegarannya dijamin karena asinan dibuat baru setiap hari. Mereka juga mengklaim asinan alami karena tak memakai pengawet, pewarna dan pemanis buatan. Selain itu, Asinan Rika aman dikonsumsi ibu hamil karena tak memakai cuka.

Paket Buaya ukuran M beratnya 500 gram. Isinya ada potongan jambu air, pepaya, nanas, mangga dan bengkuang. Terlihat potongan buahnya rapih dan bersih dengan pelengkap dua butir lemon cui. Asinannya tinggal dituang saat ingin disajikan karena buahnya sudah 'berendam' dalam kuah.

Slurpp! Kuahnya segar dengan cita rasa asam alami yang berasal dari pemakaian jeruk lemon. Karena bukan asam cuka, rasa asam ini tidak menggigit di lidah. Rasa asamnya juga tergolong ringan sehingga enak diseruput terus menerus. Soal kepedasan, tak tercecap rasa pedas cabai pada asinan level 1 ini.

Asinan Rika: Slurpp! Asam Segar Asinan 'Wara Wiri' Plus Rujak Kacang MeteAsinan Rika Wara Wiri dengan isian strawberry dan kiwi (Foto: dok. detikFood)

Paket Wara Wiri lebih unik sebab berisi buah luar negeri yang tak umum dijadikan isian asinan. Ada potongan strawberry dan kiwi yang jadi primadonanya. Pelengkapnya ada nanas, mangga dan bengkuang.

Sama seperti Paket Buaya, kuah asinan ini juga terasa asam segar yang ringan. Meski memesan level 2, kami tak mendapati adanya perbedaan tingkat kepedasan. Rasa pedasnya sama-sama tak tercecap kuat.

Rujak Rika berisi potongan buah standar seperti mentimun, ubi, nanas, bengkoang dan pepaya. Sedangkan bumbu rujaknya dibuat dari kacang mete dan potongan lembaran rumput laut. Hmmm... Tercium pula aroma terasi yang kuat.

Asinan Rika: Slurpp! Asam Segar Asinan 'Wara Wiri' Plus Rujak Kacang MeteRujak Rika dengan bumbu kacang mete (Foto: dok. detikFood)

Potongan buah rujak bisa dibilang tidak istimewa. Sementara sambal rujaknya terasa gurih kuat khas kacang mete. Saat dipadukan terasi, sambal rujak pun jadi unik. Sayangnya bagi kami kehadiran rumput laut tak menambah jejak rasa apa-apa pada bumbu rujak. Kami juga tak mendapati adanya rasa pedas kuat pada rujak ini meski memesan tingkat kepedasan level 3.

Bagi pencinta asinan buah atau rujak buah, tak ada salahnya mencicip kreasi Asinan Rika. Terlebih bagi yang mencari asinan versi sehat dan alami tanpa pemakaian cuka. Dimakan dingin semakin segar enak. Pesan, yuk!

Asinan Rika
Instagram: asinanrika
WhatsApp: 081398176567

(adr/odi)

0 Response to "Asinan Rika: Slurpp! Asam Segar Asinan 'Wara Wiri' Plus Rujak Kacang Mete"

Posting Komentar